MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Tim relawan Ganjar Pranowo tancap gas untuk memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Padahal berdasarkan PKPU 3/2022 tentang Jadwal dan Tahapan Pemilu 2024, masa pendaftaran pencalonan dimulai pada 19 Oktober hingga 25 November 2023, sedangkan jadwal kampanye adalah 28 November 2023.
Sebelumnya, partai pengusung PDIP, PAN, Hanura dan Perindo memilih Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan "Danny" Pomanto sebagai Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) wilayah Sulsel.
Dengan demikian, relawan dan Tim pemenangan Ganjar mulai masif memperkenalkan Ganjar. Hal ini terlihat saat peresmian Posko Solidaritas Ganjar Pranowo (SIGAP) di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Minggu (15/10/2023).
Ketua TPD Ganjar di Sulsel, Danny Pomanto mengapresiasi langkah kerja tim dan relawan yang sudah bergerak sejak dini untuk memenangkan Ganjar di Sulsel.
"Dari relawan Sigap (Ganjar Pranowo) luar biasa, kenapa saya bilang luar biasa karena saya mendapatkan undangan di mana mereka menyampaikan dukungan dan ingin bergabung perjuangan untuk Pak Ganjar Pranowo," katanya.
Ahli arsitek itu memberikan tips kepada relawan yang terbentuk di 24 daerah. Bahkan dia meminta tetap kompak mengajak masyarakat memilih Ganjar di Pilpres 2024 mendatang.
"Ini benar-benar kerja sama baik bersama relawan Sigap. Kita solid menangkan Ganjar. Kita raih kemenangan di Sulsel. Lawan kita hoax dan fitnah. Maka kita Harus door to door," ajakan Danny.
"Apalagi dikukuhkan ini, bukan hanya organisasi, tapi seluruh jejaring di 24 Kabupaten Kota," lanjut wali kota dua periode itu.
Dia menambahkan, dirinya kebetulan memimpin TPD Ganjar di Sulsel, maka adanya terbentuk tim dan peresmian posko ini akan kolaborasi terdiri atas partai. Bahkan dirinya akan membuat slot untuk para relawan.
"Jadi kita bergerak selaras dengan gaya masing masing silahkan. Tapi satu tujuan, ada lewat samping, ada lewat atas, ada lewat bawah, macam macam, kalau, kalau partai kan rijit, sehingga dua hal inilah yang menjadi kekuatan kita pemenangan Ganjar Pranowo," tukasnya.
Sedangkan, Ketua Tim Relawan SIGAP Makassar, Kaharuddin alias Daeng Muji mengemukakan, pihaknya telah mengumumkan diri secara sukarela sebagai anak bangsa dan mengambil bagian di Tim Ganjar menentukan masa depan negeri ini.
"Tentu bersatu bersama mendukung seorang atau sosok Presiden yang kami anggap cocok memimpin Indonesia kedepan," tuturnya.
"Relawan atau tim SIGAP itu bisa artikan bahasa Makassar Siagang Ki Ganjar Pranowo, Bahasa Toraja Sisola Ki Ganjar Pranowo, dan bahasa Bugis Sibawaki Ganjar Pranowo," sambungnya.
Lanjut dia, relawan SIGAP ini sudah berada di seluruh desa kecamatan dan kabupaten. Hari Ini juga bersamaan di 23 tempat termasuk Makassar melakukan deklarasi hari ini kurang lebih 5.000 orang.
"Setelah deklarasi ini kami akan melakukan semua kabupaten untuk melakukan program bukan hanya tim pemenangan menjadi bahagian berguna masyarakat semuanya tanpa membedakan golongan. Ini sekretariat kita bersama, sekretariat tim pemenangan daerah," tutupnya. (Suryadi/B)