Bupati Harap Wajo Percontohan Pelaksanaan Pilkades

  • Bagikan
DEKLARASI DAMAI. Suasana deklarasi damai para calon kepala desa (cakades) di Aula Sandi Mapolres Wajo, Selasa (17/10/2023).

WAJO, RAKYATSULSEL - Bupati Wajo, Amran Mahmud saat menghadiri deklarasi damai para calon kepala desa (cakades) di Aula Sandi Mapolres Wajo, Selasa (17/10/2023).

Diketahui, pelaksanaan tahapan Pilkades serentak Kabupaten Wajo tahun 2023 rencananya bakal digelar pada 29 Oktober 2023.

Ketua DPD PAN Wajo ini menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada jajaran Polres Wajo yang telah memfasilitasi pelaksanaan deklarasi damai para calon kepala desa yang akan mengikuti Pilkades.

"Terimakasih Bapak Kapolres Wajo yang telah memfasilitasi deklarasi damai ini, semoga Pilkades serentak yang akan datang berjalan damai dan aman," ujarnya.

Amran berharap Pilkades serentak tahun ini menghasilkan Pilkades yang berkualitas. Calon kepala desa harus menjaga kedamaian, kebersamaan, saling mensupport dan saling mendoakan.

"Namanya Pilkades pasti menimbulkan perbedaan, tapi disinilah kedewasaan kita diuji. Setiap pemilihan pasti ada dinamikanya, tapi jangan sampai merusak silaturahmi kita ini," ujarnya.

Amran menyebut perbedaan adalah sebuah dinamika dan menjadi pendidikan politik bagi masyarakat.

Amran juga menyampaikan komitmennya untuk tetap netral dan berjalan sesuai dengan rambu-rambu dan aturan yang ada.

"Semuanya harus tegak lurus dengan aturan dan meminimalkan segala potensi yang bisa mencederai pelaksanaan Pilkades serentak," ucapnya.

"Diharapkan pelaksanaan deklarasi damai yang dilaksanakan hari ini menjadi contoh dan teladan pada Pilkades yang akan datang," jelas Amran. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version