MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) akan mendaftarkan diri ke KPU RI, Kamis (19/10/2023) besok.
"Kepastian ini KPU peroleh dari surat pemberitahuan dari partai pengusung pasangan AMIN tertanggal 14 Oktober 2023 lalu," ungkap Anggota KPU RI, Idham Kholik saat dikonfirmasi oleh Harian Rakyat Sulsel via telepon selulernya, Selasa (17/10/2023).
"Pada Sabtu sore lalu, KPU RI telah menerima surat pemberitahuan rencana pendaftaran partai koalisi atau gabungan parpol dari partai NasDem, Partai PKB, dan PKS," lanjut Ketua Divisi Penyelenggara ini.
Idham mengingatkan, AMIN wajib membawa dokumen berisikan visi misi program saat mendaftar nanti.
"Salah satu dokumen yang harus dibawa atau disampaikan saat mendaftar adalah visi misi program bakal paslon presiden dan wakil presiden," katanya.
Nantinya, lanjut Idham, KPU akan melakukan pengecekan terhadap visi misi paslon. "Sehingga ada kemungkinan kami akan meminta paslon untuk memperbaiki atau menyempurnakan visi misi," paparnya.
Ketua Konfederasi Nasional Relawan Anies (KoReAn), Muhammad Ramli Rahim menyatakan, kesiapan paslon AMIN daftar di KPU sudah 99 persen.
"Paslon AMIN akan daftar di KPU RI tanggal 19 Oktober. Tim, relawan dan simpul akan siap kawal," bebernya.
MRR, akronim namanya mengaku, pada pendaftaran nanti seluruh relawan diminta turut mengantar dan mengawal AMIN.
"Insyaallah tanggal 19 Oktober, AMIN daftar di KPU, panitia sudah kita bentuk, dan menunjuk bang Jamal sebagai koordinator keamanan," bebernya.
Diungkapkan MRR, pada saat pendaftaran nanti diperkirakan ada jutaan orang yang akan mengantar dan mengawal. Mereka datang dari berbagai wilayah di Indonesia. Termasuk diantaranya yang tergabung di dalam KoRean.
Meski begitu, menurut MRR, sekalipun nantinya banyak yang mengantar dan mengawal AMIN mendaftar di KPU, diharapkan semuanya berjalan aman dan lancar.
"Karena perkiraan kita keramaiannya lebih seperti yang terjadi di Makassar dan Malang. Dimana orang-orang betul-betul datang menunjukkan keikhlasannya mendukung pasangan Capres dan Cawapres AMIN," tandasnya.
Di sisi lain, KoReAn mendapat laporan bahwa massa relawan yang tidak dapat secara langsung mengawal dan mengantar AMIN di Jakarta, kabarnya juga akan mendatangi KPU di setiap kabupaten/kota maupun Provinsi di tempat mereka.
"Disana mereka ingin memberikan pesan kepada masyarakat bahwa AMIN telah mendaftar dengan tiga partai pengusung, yaitu NasDem, PKB, dan PKS," kuncinya. (Suryadi/C)