PINRANG, RAKYATSULSEL - Pemerintah Kelurahan Tellumpanua Kecamatan Suppa Kabupaten Pinrang melaksanakan sosialisasi Narkoba di Aula Kantor Kelurahan Tellumpanua, Kamis ( 9/10/2023).
Kapolsek Suppa Zusandy Said menyampaikan dampak ketergantungan pengunaan Narkoba salah satu yang paling menonjol selalu berbohong dalam setiap berbicara.
"Kalau dia sudah ketergantungan dengan Narkoba dapat dipastikan kalau dia bicara kebanyakan selalu berbohong,salah satu ciri orang yang sudah ketergantungan dengan Narkoba," kata dia.
Kapolsek menambahkan, jika memang ada keluarga kita yang terlibat dalam menggunakan narkotika, laporkan saja agar kita bisa lakukan Rehabilitasi, "Hal tersebut agar pengaruh buruk dari Narkoba tersebut dapat diminimalisir," pintanya.
Lebih jauh Kapolsek Suppa menyampaikan untuk menjauhi Narkoba karena tidak memberi kebaikan bagi penggunanya.
Sementara itu, Danramil Suppa Kapten inf Kaharuddin dalam kesempatan tersebut meminta kepada seluruh peserta sosialisasi yang rata-rata berumur muda dan pelajar untuk jangan mencoba coba untuk menggunakan Narkoba, karena dampaknya sangat buruk.
Semua warga negara wajib dalam pembelaan Negara hal itu disebut dalam pemaparan terkait wawasan Kebangsaan.
"Ada 3 unsur dalam wawasan kebangsaan pertama Rasa kebangsaan,kedua paham kebangsaan,dan ketiga semangat kebangsaan," jelasnya.
Kaharuddin dalam akhir penyampaiannya meminta agar kita harus lebih mementingkan kepentingan Negara dan Bangsa dari pada kepentingan pribadi. (Amran)