Beri Penghargaan kepada Guru, Wali Kota TP Segera Lantik Ketua PGRI Jadi Kadis Pendidikan

  • Bagikan

PAREPARE, RAKYATSULSEL - Sebagai wujud kecintaan dan penghargaan kepada guru, Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe menyatakan komitmen segera melantik Ketua PGRI Kota Parepare, HM Makmur sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare.

Pernyataan itu diungkapkan TP, akronim yang menjadi sapaan akrab dia di Auditorium BJ Habibie, Kota Parepare, Selasa, 24 Oktober 2023.

"Saya berkomitmen satu atau dua hari ini akan melantik Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dari kalangan guru," ucap TP sembari memandang HM Makmur, Ketua PGRI yang kini menjabat sebagai Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Parepare.

"Untuk soal pendidikan saya percayakan kepada Pak Makmur. Jangan kecewakan para Kepala Sekolah, jangan kecewakan para guru," lanjut TP diikuti tepuk riuh 500 guru yang terdiri dari Pengurus PGRI Kota, Cabang, dan ranting yang tersebar di Kota Parepare.

TP juga memuji kepiawaian dan kepemimpinan Makmur di berbagai organisasi, termasuk Pramuka dan organisasi lainnya.

Kepada awak media, TP mengungkapkan, pada umumnya Kepala SKPD dipimpin dari kalangan birokrat, namun sebagai kepala daerah yang mempunyai komitmen dalam tata kelola pemerintahan, ia memberi ruang dan penghargaan kepada guru berprestasi, salah satunya Makmur yang berasal dari kalangan guru.

"Sebenarnya hari ini saya ingin melantik Pak Makmur tetapi karena ada pelantikan Sekda sehingga saya tunda tapi InsyaAllah satu atau dua hari ini," Taufan Pawe, menekankan.

Wali Kota Parepare dua periode yang mengakhiri masa jabatannya kurang sepekan ini juga menyatakan rasa cintanya kepada PGRI.

"Saya cinta PGRI tanpa batas. Ini bukan retorika atau ungkapan untuk menyenangkan perasaan atau agar enak didengar. Tetapi karena saya bisa berdiri sebagai Wali Kota karena guru. Saya ditempa oleh guru sehingga bisa menjadi seperti ini," ungkap Taufan Pawe yang tercatat peraih penghargaan pada momentum HUT PGRI ke-72 oleh Presiden RI, Jokowi di periode pertama menjabat sebagai Wali Kota Parepare. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version