GOWA, RAKYATSULSEL - Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris UIN Alauddin Makassar menggelar English Language And Literature Department (ELITE) Competition 2023.
ELITE Competition 2023 merupakan perlombaan berskala nasional yang dapat diikuti oleh seluruh mahasiswa aktif dari Indonesia.
Pada lomba yang mengusung tema "Nurturing Nationality in Diversity" ini, terdapat dua cabang perlombaan yaitu penulisan essay writing dan news anchor dalam bahasa Inggris.
Adapun tahapanya yakni tahap registrasi dimulai 21 Oktober - 2 November. Kemudian tahap penilaian 3 - 6 November. Dan tahap Final pada 9 November.
Rezki Astuti salah satu mahasiswa jurusan Bahasa dan Sastra Inggris mengungkapkan bahwa kegiatan ELITE Competition diadakan untuk menjadi sarana menyalurkan bakat dan mengasah skill kemampuan berbahasa Inggris.
Tak hanya hanya itu, Rezki juga mengatakan bahwa dengan adanya kegiatan ini maka mahasiswa diharapkan memiliki sikap kompetitif dan berpartisipasi di bidang bahasa dan sastra Inggris
"Tujuan kegiatan ini adalah untuk sarana menyalurkan bakat dan untuk mengasah skill kemampuan berbahasa Inggris mahasiswa. Harapannya dari kegiatan ini yaitu mahasiswa dapat memilki sikap yang kompetitif dan berprestasi di bidang bahasa dan sastra Inggris," singkarnya.
Citizen: Riswandha