MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Wakil Ketua Partai Gerindra Sulawesi Selatan, Najamuddin mendapatkan rekor dunia pada acara jalan santai yang digelar di Kota Makassar, Minggu (29/10/2023).
Pembacaan naskah Sumpah Pemuda dengan peserta terbanyak yang digelar sebelum jalan santai digelar tersebut dicatat oleh Musem Rekor Indonesia (MURI) sebagai sebuah rekor dunia.
"Semula acara ini disiapkan masuk sebagai rekor di Indonesia. Tapi, ternyata banyaknya peserta sehingga kami mencatat ini adalah momen yang memecahkan rekor dunia," ujar General Manager MURI, Triyono.
Najmuddin sukses membuat acara jalan santai dan mengumpulkan 482 ribu orang lebih di White House, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 10/14, Makassar. Secara serentak seluruh peserta membacakan naskah Sumpah Pemuda yang dipandu oleh Najamuddin sebelum jalan santai digelar.
Najmuddin mengaku bangga dapat memecahkan dan mencatatkan rekor dunia. Bakal calon anggota legislatif DPR RI dari Daerah Pemilihan Sulawesi Selatan Satu itu menyatakan penghargaan tersebut dipersembahkan kepada warga Sulawesi Selatan.
“Buat semua yang hadir di sini, kita bisa tunjukkan memecahkan rekor dunia. Terima kasih atas partisipasi seluruh peserta yang hadir," ujar pengusaha tersebut.
Rekor dunia yang dipecahkan pada Jalan Santai itu dimuat dalam piagam penghargaan MURI dengan nomor 11356/R.MURI/X/2023. (Suryadi/B)