Ragam Potensi Anak Muda di Kalla Youth Fest 2023

  • Bagikan
Foto bersama Vice President Bank Mandiri Region X Sulawesi Maluku, Jessica Nicoline Sengkey, Dee Dahyar, selaku Kepala Bidang Pemberdayaan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Makassar dan Chief Corporate Secretary, Subhan Djaya Mappaturung.

Sementara, Kepala Bidang Pemberdayaan Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Makassar, Dee Dahyar menjelaskan, kegiatan Kalla Youth Fest 2023 yang berkolaborasi dengan Makassar Youth Creative Hub merupakan puncak acara dari kegiatan-kegiatan kepemudaan yang telah dilakukan sebelumnya,

Untuk memudahkan pengunjung yanga akan memeriahkan event ini, pembelian tiket dapat dilakukan melalui aplikasi Kallafriends yang dapat didownload di Appstore dan Playstore untuk membeli e-ticket senilai Rp0. Pengunjung sisa melakukan scan e-ticket di lokasi untuk memasuki area Kalla Youth Fest.

Pengunjung Kalla Youth Fest 2023 juga akan mendapatkan benefit lebih bagi yang telah menjadi pengguna Livin’ by Mandiri antara lain tiket masuk hanya Rp1 dengan scan QRIS melalui Livin’ by Mandiri dan bagi pengguna baru Livin’ by Mandiri akan mendapatkan e-Voucher Grab senilai Rp25 ribu.

Khusus di booth Mandiri, pengguna Livin’by Mandiri memungkinkan mengikuti games spin wheel berhadiah langsung maupun experience interaktif digital lainnya. Selain itu pengguna Livin’ by Mandiri memiliki kesempatan mendapatkan cashback sampai dengan Rp 25 ribu setiap pembayaran dengan QRIS di all tenant yang berpartisipasi di acara Kalla Youth Festival.

Vice President Bank Mandiri Region X Sulawesi Maluku, Jessica Nicoline Sengkey menyampaikan, tahun ini merupakan tahun ketiga Bank Mandiri berkolaborasi dengan Kalla Youth Fest dengan membawa visi misi yang sama dalam mengoptimalkan potensi dan kreatifitas generasi muda.

“Kita berharap kegiatan ini bisa memperluas digital mindset anak muda sehingga bisa menghadirkan ide-ide yang kreatif dan inovatif. Dalam kesempatan ini Financial SuperApp Livin’ by Mandiri juga hadir untuk menawarkan berbagai benefit bagi generasi muda dari seluruh ekosistem Mandiri Group,” ujarnya. (Hikmah/B)

  • Bagikan

Exit mobile version