Pemprov Sulsel Bakal Gunakan Dana BTT Perbaikan Wisma Negara

  • Bagikan
Atap Wisma Negara yang berlokasi di CPI rusa diterjang angin kencang

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel mulai melakukan persiapan untuk melakukan perbaikan terhadap atap Wisma Negara yang mengalami kerusakan akibat cuaca buruk beberapa waktu lalu.

Diketahui, dampak dari cuaca buruk menyebabkan Wisma Negara mengalami kerusakan atap, Kamis, 23 November 2023 lalu. Akibatnya pelaksanaan Computer Assisted Test (CAT) PPPK 2023 di Wisma Negara ditunda.

Kepala Dinas Sumber Daya Air, Cipta Karya dan Tata Ruang (SDACKTR) Sulsel, Andi Darmawan Bintang menyampaikan, bahwa Pemprov Sulsel telah melakukan koordinasi sekaitan dengan perbaikan Wisma Negara.

Kata dia, pertemuan yang dilakukannya itu membahas perbaikan aset milik Pemprov Sulsel itu. Apalagi saat ini sudah memasuki musim penghujan.

“Kemarin kami mengadakan rapat pertemuan dengan yang terkait dengan inspektorat, keuangan, aset, bahwa penanganan harus segera dilaksanakan. Kenapa karena sekarang sudah musim hujan,” tuturnya saat dikonfirmasi, Selasa (28/11/2023).

Lebih jauh iaa mengatakan, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak Biro Umum Pemprov Sulsel untuk dapat segera menyediakan anggaran untuk perbaikan Wisma Negara.

“Kita sudah menyampaikan kepada teman-teman OPD terkait, terutama kepada kepala biro umum agar segera mengajukan atau menyiapkan dana. Tentu dengan dana yang ada dan tentu harus sudah tersusun karena ini juga merupakan sesuatu yang tidak diperkirakan. Tentu kita bisa mengambil pembiayaan dari dana BTT (Bantuan Tidak Terduga),” jelasnya.

Ia mengutarakan, saat ini pihaknya juga tengah melakukan perhitungan detail biaya yang bakal digunakan untuk perbaikan Wisma Negara.

“Lagi dihitung. Kemarin rapat, dalam satu minggu sudah bisa dapatkan berapa yang perlu dilakukan berapa yang perlu dianggarkan. Yang jelas berharap kita tutup dulu atap yang sudah rusak sehingga tidak rusak lebih banyak,” pungkasnya. (Abu/B)

  • Bagikan