Sandiaga Uno Hadiri Gelaran Perdana IKA Alumni Poltekpar Makassar

  • Bagikan
Sandiaga Uno menabuh genderang menandai dibukanya kegiatan, didampingi Direktur Politeknik Pariwisata Makassar, Herry Rachmat Widjaja dan Ketua Umum IKA Alumni Poltekpar Makassar, Didie Leonardo Manaba.

" Ini menunjukan Poltekpar Makassar mampu mencetak talenta talenta dan mereka semua tidak lupa dengan almamatetnya,  silaturahmi ini diharapkan akan berlanjut sehingga terus terciptanya lapangan  kerja  bukan hanya 70 persen alumni Poltekpar Makassar yang bekerja, namun juga 30 persen yang merintis usaha mampu membuka lapangan kerja yang juga akan berdampak bagi ekosistem ekonomi," ungkap Sandi. 

Berkaca dari para alumni, Sandi membagikan tip sukses, "Tadi semua tips sudah diberikan para alumni, bahwa doa orang tua terutama doa ibu yang utama, jangan pernah lupa dengan almamater dan dosen, dan konsisten kerja keras, jangan pernah malu, serta istiqomah untuk mencapai segala hal," pungkasnya

Sementara itu, Direktur Politeknik Pariwisata Makassar, Herry Rachmat Widjaja berterimakasih atas kehadiran Menteri Kemenparekraf dan berharap ke depan Poltekpar semakin maju. 

"Tentu ini pertemuan luar biasa yang kami sangat nanti-nantikan apalagi pak Menteri hadir, jadi ini menjadi bagian penting untuk kemajuan Poltekpar Makassar.  Kami dekatkan alumni untuk saling bahu membahu agar ke depannya alumni dan kampus maju bersama," Ujarnya

Ketua Umum IKA Alumni Poltekpar Makassar, Didie Leonardo Manaba mengatakan saat ini sebanyak 6350 alumni Poltekpar Makassar yang tersebar di seluruh dunia dengan berbagai profesi. 

"Pada kegiatan ini kami berkolaborasi dengan Direktur Poltekpar Makassar dan ini suatu kebanggan karena pak Menteri hadir di kegiatan perdana ini," tandasnya. (Hikmah/B)

  • Bagikan