MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Partai NasDem Provinsi Sulawesi Selatan berpotensi meraih tiga kursi untuk daerah Pemilihan (Dapil) Sulsel III untuk DPR RI pada pemilihan umum (Pemilu) 2024 mendatang.
Bagaimana tidak, calon anggota legislatif (caleg) mereka merata di semua wilayah. Mulai dari dua kandidat petahana Rusdi Masse (Kabupaten Sidrap) dan Eva Stevany Rataba (Kabupaten Toraja Utara).
Selanjutnya ada Andi Aslam Patonangi (Kabupaten Pinrang), Judas Amir (Kabupaten Palopo), Hayarna Hakim (Kabupaten Luwu), Nicodemus Biringkanae (Kabupaten Tana Toraja) dan Putri Dakka (Kabupaten Luwu Utara).
“Kalau melihat hasil survei saat ini sudah kami sudah menghampiri bakal meraih tiga kursi,” ungkap Ketua Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (OKK) Partai NasDem Sulsel, Tobo Haeruddin saat dikonfirmasi Harian Rakyat Sulsel, Senin (4/12/2023).
Dirinya menyebutkan, jika seluruh kader mereka bekerja dirinya optimasi mengunci tiga kursi, apalagi caleg NasDem saat ini merata di semua kabupaten/kota yang ada di Sulsel III DPR RI. “Kalau semuanya bekerja kami yakin bisa meraih III kursi,” harapnya.
Selain itu, lanjut Tobo, NasDem dipastikan akan mendapatkan ekor jas setelah menentukan ususung ke pasangan Anies Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar karena masyarakat Sulsel menginginkan perubahan.
“Dengan dukungan kami ke pasangan Amin, pasti kami mendapatkan ekor jas karena melihat masyarakat Sulsel saat ini lebih banyak memberikan dukungan kepada pak Anies-Muhaimin,” jelasnya.
Salah satu caleg NasDem Dapil Sulsel III, Andi Aslam Patonangi mengatakan, dirinya sudah mulai bergerak, bahkan dia memiliki target besar agar partai besutan Surya Paloh ini mampu meraih tiga kursi.
“Kalau saya sih target suara 100 ribu dan Insha Allah optimis lah. Iye saya keliling dapil di 9 kabupaten kota . Ini sekarang saja saya lagi di luar,” harapnya.
Mantan Bupati Pinrang dua periode mengungkapkan, tujuh caleg dari NasDem di dapil Sulsel III ini orang-orang yang sudah mempunyai rekam jejak yang baik dan dikenal di tengah masyarakat. Tinggal lebih memaksimalkan lagi untuk menggaet dukungan suara.
“Tapi kami optimis bisa 3 karena kolaborasi kami komposisi caleg NasDem itu Alhamdulillah karena berkat kejelian ketua DPW itu relatif kuat semua, 7 orang itu publik figur lah mereka. Paling tidak dari aspek popularitas sudah dikenal tinggal bekerja maksimal,” jelasnya.
Sementara itu, Manajer Strategi dan Operasional Jaringan Suara Indonesia (JSI), Nursandy Syam mengemukakan, komposisi caleg NasDem di dapil sulsel III diisi oleh hampir seluruhnya figur-figur kuat.
“Hal itu menjadi indikator bahwa Nasdem mempersiapkan dengan mantap untuk menjaga hingga meningkatkan perolehan kursinya,” katanya.
Dia juga menuturkan, kehadiran Andi Aslam Patonangi, Judas Amir, Nikodemus, Hayarna Basmin tentu akan memberi insentif elektoral yang signifikan.
“Maka potensi Nasdem untuk mendapatkan lebih dari dua kursi sangat mungkin terjadi jika semua calegnya bekerja secara massif meraih dukungan pemilih,” tutupnya. (Fahrullah/C)