Survei Unggulkan Prabowo-Gibran, TPD AMIN dan Ganjar Tanggapi Santai

  • Bagikan
Dokumen Rakyat Sulsel

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Tim Pemenangan di daerah merespons terkait hasil survei terhadap capres-cawapres 2024. TPD/TKD tidak gusar menanggapi hasil survei yang tidak menjagokan nama jagoan masing-masing dalam Pilpres 2024.

Terbaru, Litbang Kompas merilis survei terbaru terkait elektabilitas capres-cawapres yang akan bertarung pada Pemilu 2024. Di mana hasil survei tersebut menyatakan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berada pada posisi teratas dengan elektabilitas 39,3%.

Di Sulawesi Selatan, lembaga survei Public Policy Network (Polinet) juga telah merilis hasi survei mereka yang juga menyatakan bahwa pasangan nomor urut 2, Prabowo-Gibran memimpin dengan 46,0%.

Kemudian disusul oleh pasangan Anies-Muhaimin (AMIN) 29,0%. Lalu pasangan Ganjar-Mahfud 19,0%. Dan terakhir, responden yang menjawab tidak tahu atau tidak menjawab sebanyak 6,0%.

Sebagai tim di Sulsel, tetap fokus, lebih tertarik untuk bekerja menjangkau masyarakat dan memberikan gagasan visi-misi capres untuk pengenalan lebih jauh ke masyarakat.

Anggota TKD Anies-Cak Imin Sulsel, Muh Amri Arsyid mengatakan tidak melihat pada hasil survei akan tetapi kolaborasi partai dan tim serta relawan terus bekerja untuk menaikkan elektabilitas AMIN di Sulsel dan nasional.

"Tujuan kami kan bagaiaman AMIN menang di Pilpres. Soal survei kami tidak menanggapi soal itu. Tugas kami bagaimana koalisi bekerja," ujarnya, Selasa (12/12/2023).

Dari kubu AMIN yang juga menempati posisi kedua di bawah pasangan Prabowo-Gibran, menjadikan hasil survei sebagai referensi serta motivasi untuk mengkampanyekan pasangan nomor urut 1 itu.

"Apapun hasil dari teman-teman lembaga survei kami jadi semangat bekerja, tapi hasil kan saat hari H nantinya," tururnya.

  • Bagikan

Exit mobile version