MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Yudi Frianto melaksanakan penanaman pohon dalam rangka menyambut hari juang TNI AD tahun 2023 dibelakang Masjid 99 Kubah, yan berlokasi di kawasan Central Point Of Indonesia (CPI) Makassar, Kelurahan Maccini Sombalae, Kecamatan Tamalate Kota Makassar, Kamis (14/12/2023).
Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar IPTU Hasrul mengatakan, dalam kegiatan ini hadiri Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mokhamad Ngajib, Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, dan Dandim 1408/Makassar, Letkol Inf Lizardo Gumay.
"Hari Juang TNI AD 2023 ini bertemakan bersama rakyat bersatu dengan alam untuk NKRI dan kegiatan ini lakukan secara serentak seluruh jajaran TNI secara virtual," ujar IPTU Hasrul.
Kata dia, penanaman ini bertujuan untuk mencegah bahaya banjir dan tanah longsor. Selain itu, melalui penanaman pohon kembali, akan memperkuat daya ikat tanah dan memudahkan penyerapan air di saat musim penghujan.
"Serta menjaga kondisi alam agar tetap lestari," jelas Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar. (Isak/A)