Ambisi Parpol Non Parlemen Lolos Ambang Batas

  • Bagikan
Ilustrasi

Dirinya menyebutkan jika survei yang saat ini muncul di publik bagian penyemangat kader untuk bekerja satu bulan terakhir ini.

"Survei tersebut menjadi pemacu semua kader bekerja agar 2024 ini kita bisa masuk di parlemen khususnya Senayan," jelasnya.

Khususnya di Sulsel, Perindo sudah mampu memperlihatkan kemampuannya dengan mendudukan 23 kader terbaik mereka di parlemen hingga menjadi wakil pimpinan DPRD di Kabupaten Luwu dengan perolehan 4 kursi.

"Kami memiliki target bagaimana setiap daerah Perindo bisa meraih satu fraksi," jelasnya.

Ketua DPD Hanura Sulsel, Amsal Sampetondok mengatakan jika 2024 ini memiliki keinginan besar bagaimana ada lagi kader Hanura yang duduk di Senayan seperti Pemilu-pemilu sebelumnya.

"Kami memiliki target bagaimana kita bisa lolos ambang batas 4 persen itu. Dan itu target besar kami di Hanura," katanya.

Untuk Survei yang menetapkan Hanura dibawa 4 persen, kata Caleg DPR RI Dapil Sulsel 3 ini menjadi penyemangat kader-kader mereka bekerja.

"Kan survei itu masih bisa berubah-rubah dan itu survei itu bagian penyemangat kader bekerja," jelasnya.

  • Bagikan