LADK Calon DPD RI: Waris Halid Tertinggi, Harmansyah Nol Rupiah

  • Bagikan
Ilustrasi Laporan Dana Kampanye

Lebih lanjut, Caleg DPD RI nomor urut 12 mengakui bahwa selama ini kursi DPD RI memang kurang mendapat sorotan masyarakat. Hal itu menjadikan peran-peran anggota DPD menjadi senyap sehingga tidak dikenal di tengah masyarakat.

"Saya melihat cenderung kita bertarung di DPD ini gerakan penantang maupun incumbent sama saja peluangnya, sama-sama tidak dikenal. Saya berharap DPD ini tidak dijadikan tempat parkir saja," tandasnya.

Sedangkan, Caleg DPD RI nomor urut 11 dapil Sulawesi Selatan, Elli Oschar juga mengatakan hal senada. Dia pun turut menepis anggapan bahwa pergerakan caleg DPD RI terkesan senyap.

Dia mengatakan, daerah pemilihan yang luas menjadikan pergerakan kampanye calon senator terpusat di titik-titik tertentu.

"Kalau DPD sebenarnya hampir semua itu jalan. Cuma kan DPD ini berbasis komunitas tidak ada calon DPD yang masif di semua kabupaten kota," ujarnya.

Lebih lanjut, Ketua PW Pemuda Muhammadiyah Sulsel ini mengatakan pola kampanye yang dia lakukan adalah dengan banyak menjalin silaturahim.

Kalau ia sndiri semenjak masa kampanye dibuka, saya jalan terus ke kabupaten kota. Ia nebeng sebenarnya di Muhammadiyah karena direkomendasikan oleh Muhammadiyah Sulsel.

"Saya sih tergantung basis di Muhammadiyah, karena saya besar di Muhammadiyah. Soal target suara sendiri, saya berharapnya setengah juta atau 500 ribu," tukasnya. (Yadi/B)

  • Bagikan

Exit mobile version