Hujan Disertai Angin Kencang, Sejumlah Rumah dan Pohon di Sidrap Tumbang

  • Bagikan
pohon tumbang menutupi jalan di Sidrap

SIDRAP, RAKYATSULSEL - Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Kabupaten Sidrap pada Rabu (07/02/2024) sekitar pukul 09.30 WITA. Puluhan rumah kehilangan atap dan beberapa pohon tumbang menutupi jalan.

Warga mengungkapkan kejadian tersebut melalui WhatsApp beberapa saat yang lalu. Menurut informasi yang diterima dari warga, kejadian ini disebabkan oleh angin kencang yang disertai hujan deras.

Kepala Bidan Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Sidrap, Suardi, ketika dikonfirmasi membenarkan adanya kehilangan atap pada beberapa rumah warga dan beberapa pohon tumbang akibat angin kencang disertai hujan deras.

Suardi menyatakan bahwa belum dapat dipastikan jumlah rumah yang rusak berat maupun ringan akibat angin kencang dan hujan deras. Pasalnya, ia bersama staf BPBD Sidrap dan dibantu warga masih melakukan upaya pembersihan di beberapa lokasi.

"Kami sedang berkoordinasi dengan teman-teman di beberapa kecamatan. Nanti kalau sudah ada data lengkapnya, kami akan menyampaikannya," tutupnya. (Ridwan)

  • Bagikan

Exit mobile version