MAKASSAR, RAKYATSULSEL- Rumah Sakit Daerah Umum (RSUD) Daya Kota Makassar mendapat survei kepuasan atas pelayanan yang diberikan ke masyarakat.
Hasil survei kepuasan masyarakat menunjukkan sekitar 80,54 persen dari para pengunjung merasa sangat puas dengan layanan yang diberikan.
Menurut Direktur Utama RSUD Daya Kota Makassar Rusmayani Madjid, tingkat kepuasan tersebut terbukti dari sistem digitalisasi layanan ke masyarakat.
Di mana tim RSUD Daya Makassar menggunakan sistem barcode untuk mengumpulkan masukan dan apresiasi dari pengunjung.
"Pada bulan Desember 2023, tingkat kepuasan mencapai puncaknya dengan angka 83,32 persen," ungkap Maya, sapaan akrabnya.
Maya menyebut dari jumlah 2.374 responden yang mengirimkan pengaduan dan masukan, sebagian besar menilai layanan RSUD Daya Kota Makassar baik hingga sangat baik. Dengan persentase kepuasan mencapai 88,31 persen untuk yang sangat baik dan 76,61 persen untuk yang baik.
"Dengan berbagai profesi dan kalangan responden, mereka rata-rata puas dengan layanan di RSUD Daya Kota Makassar," terang Maya.
Ia pun membeberkan pihaknya secara rutin melakukan rekapitulasi setiap bulan terhadap berbagai aspek layanan. Mulai dari kepatuhan terhadap prosedur, ketepatan waktu, hingga kualitas pelayanan kesehatan yang diberikan oleh tenaga medis.
Maka dari itu, Maya menyebut kompetensi tenaga medis di nilai sangat baik dan unggul dalam memberi pelayanan kesehatan.
"Kompetensi kemampuan petugas, kesopanan, sarana dan prasarana serta penanganan pengaduan," tutup Maya. (Shasa/A)