Anggota Dewan Bulukumba Soroti Lampu Jalan

  • Bagikan

BULUKUMBA, RAKYAT SULSEL- Anggota DPRD Bulukumba Muhammad Bakti dari Fraksi Gerindra menyoroti persoalan lampu jalan saat kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan
Gantarang-Kindang, Senin (12/2).

Ia menyoroti penerangan jalan yang dianggap menjadi hal yang harus
sesegera mungkin ditingkatkan.

Makanya, ia akan memprioritaskan penganggaran lampu
jalan. Sehingga tidak ada alasan untuk tidak dilaksanakan sesegera mungkin mulai dari desa sampai jalan lintas provinsi.

Bahkan, lampu jalan mulai dari perbatasan Bulukumba -
Bantaeng sampai ke perbatasan Bulukumba - Sinjai, harus jadi
perhatian.

Sebelumnya, anggota DPRD Bulukumba, HA Abu Thalib dari Fraksi Golkar juga
menyoroti kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Bulukumba. Lantara,
anggaran bahan bakar minyak yang terbatas.

Sementara itu, Bupati Bulukumba, HA Muchtar Ali Yusuf, yang hadir di
Musrenbang Kecamatan Gantarang-Kindang, ikut mendengarkan semua persoalan terkait lampu jualan.

"Ini pentingnya kegiatan Musrenbang. Ajang berdialog
dan berdiskusi terkait perkembangan dan dinamika sekaligus mencari solusi dalam pemecahannya.(Sal)

  • Bagikan