Kadis Kesehatan Bone Pantau Perkembangan Kesiapan Pemilu di Mare

  • Bagikan
Kepala.Dinas Kesehatan saat memantau kesiapan pelaksanaan Pemilu di Kecamatan Mare.

BONE, RAKYATSULSEL - Guna memastikan kesiapan dan situasi H-1 Pemilihan Umum (14 Februari 2024) di Kecamatan Mare,  Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bone yang juga Koordinator Desk Pemilu Pemkab Bone Kecamatan Mare, dr. Hj. Nurminah, M. Kes, memantau Kecamatan Mare Kabupaten Bone, Selasa (13/02/2024).

Kehadiran Kepala Dinas (Kadis) Kabupaten Bone di Kecamatan Mare, didampingi Sekretaris Dinkes Bone, drg. Yusuf, M.Kes dan disambut Camat Mare Andi Hidayat Pananrangi melalui Sekcam Mare Sainal Abidin dan Kepala Puskesmas Mare dr. Andi Wina Yuliaty Achmad, M.Kes dan Kepala Puskesmas Sumaling Hj. Nurwahida, S.St, di kantor Camat Mare 

"Kita harus memastikan bagaimana kesiapan dan situasi di Kecamatan Mare H-1 jelang Pemilu 2024. Bagaimana kondisi TPS dan logistik Pemilu serta kondisi para penyelenggara Pemilu," jelas dr. Hj. Nurminah, M. Kes.

"Kita harus memastikan pula bagaimana distribusi logistik Pemilu, apakah berjalan lancar dan aman sampai ke tujuan. Saya juga berharap agar pelaksanaan Pemilu 2024 ini berjalan lancar dan aman," ujarnya lagi. 

Selain itu, ia juga mengecek kesiapan Tim Medis Pemilu 2024 di Kecamatan Mare.

"Tim medis harus selalu siap di setiap desa selama proses Pemilu berlangsung hingga selesai pemungutan suara," pungkasnya. (Enal)

  • Bagikan

Exit mobile version