Tabung Elpiji Meledak di Warung Kota Malang, 6 Orang Terluka

  • Bagikan
Lokasi kejadian setelah diamankan petugas

Disana ada satu kasur terbakar. Kebetulan disana tidak hanya warung, namun juga dijadikan sebagai tempat tinggal pegawai yang berjumlah lima orang.

Saat kejadian ada enam orang yang terluka. Satu orang merupakan teman pegawai yang sedang menginap. Hampir semua korban mengalami luka bakar di sekujur tubuhnya.

Kepada Radar Malang, pihak UPT Pemadam Kebakaran Kota Malang, Agoes Subekti mengatakan warung itu milik Agus Riyanto. Terkait penyebab ledakan agus mengatakan ada kebocoran gas.

Setelah meledak sempat terjadi kebakaran dan berhasil dipadamkan warga setempat.

Akibat kejadian tersebut, area yang terdampak sekitar 20 meter persegi. (JP/RAKSUL)

  • Bagikan