GOWA, RAKYATSULSEL - Salah satu pendapatan terbesar suatu daerah adalah bersumber dari pajak. Pajak mempunyai peranan yang sangat penting, khususnya dalam membiayai penyelenggaraan pemerintah daerah.
Namun, bagaimana mendongkrak kesadaran masyarakat selaku wajib pajak bisa dengan taat dan patuh dalam membayar pajak hingga saat ini masih menjadi "Pekerjaan Rumah" bagi UPT Samsat di daerah. Salah satunya adalah pajak kendaraan bermotor.
Hal inilah kemudian yang mendasari UPT Pendapatan Wilayah Gowa untuk terus berbenah melakukan perbaikan dan peningkatan mutu pelayanan publik tahun 2024, untuk lebih memaksimalkan lagi pendapatan daerah khususnya di Kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (SAMSAT) Wilayah Gowa.
Selain terus memperbaiki pelayanan, UPT Pendapatan Wilayah Gowa di bawah kepemimpinan Zulfauziah Zur, S.E.I., M.M, juga mendengar masukan dan pendapat dari berbagai pihak guna mengidentifikasi faktor pendukung dan faktor penghambat kualitas pelayanan pajak kendaraan bermotor di Samsat Gowa.
Meski sarana pelayanan yang terdapat di UPT Samsat Wilayah Gowa memiliki tingkat pencapaian yang dikategorikan sangat baik, yang terlihat dari penggunaan teknologi dalam proses pelayanan, dan ketersediaan sarana dan unit pelayanan yang memudahkan pembayaran pajak kendaraan bermotor, namun hal tersebut tak membuat Zulfauziah Zur merasa berpuas diri.
"Kualitas pelayanan Kantor Samsat Wilayah Gowa harus mampu melayani masyarakat secara maksimal dari penyelenggaraan pelayanan, kinerja aparat, dan mekanisme kerja yang ada," ujar Zulfauziah, dalam rapat bersama stake holder, di Ruang Rapat UPT Pendapatan Wilayah Gowa, Senin, 19 Februari 2024.