Resep Simpel Susu Goreng, Dijamin Bikin Nagih

  • Bagikan

RAKYATSULSEL - Musim hujan selalu identik dengan suasana dingin dan makanan atau camilan hangat, seperti mie instan, gorengan, teh hingga kopi. Namun selain itu, ada pilihan makanan lain yang cocok menemani waktu hujan, yakni susu goreng

Jika biasanya susu disajikan dalam bentuk minuman hangat, susu goreng tampil dengan penampakan bak gorengan pada umumnya.

Meski tampak aneh, namun susu goreng memiliki citarasa yang renyah di luar dan lembut di dalam. Susu goreng akan lebih enak dinikmati dalam kondisi masih hangat, lebih-lebih saat cuaca dingin.

Content Creator Adinda Amira melalui Instagram milinya @adindaamiraa membagikan resep mudah membuat susu goreng, antara lain:

Bahan:

  • 600 ml atau 4 gelas susu full cream
  • 100 gram tepung terigu
  • 70 gram atau 9,5 sdm tepung maizena
  • 85 gram atau 7 sdm gula pasir
  • Tepung roti secukupnya

Cara Membuat:

  • Siapkan wadah atau panci
  • Masukkan ke dalam panci susu, tepung maizena dan gula pasir
  • Aduk dan masak hingga mengental
  • Setelah mengental, pindah adonan ke loyang dan dinginkan selama 3-4 jam
  • Setelah dingin, letakkan adonan tersebut ke tatakan dan potong dadu atau sesuai selera
  • Siapkan wadah baru, masukkan tepung terigu, gula pasir dan air untuk membuat adonan basah
  • Masukkan potongan adonan ke dalam adonan basah
  • Kemudian balurkan ke tepung roti
  • Lalu goreng hingga matang
  • Susu goreng pun siap disajikan.

(jp/raksul)

  • Bagikan

Exit mobile version