RAKYATSULSEL – Kegiatan minum teh agaknya sudah menjadi kebiasaan bagi sebagaian besar masyarakat di Indonesia.
Bahkan tidak hanya dikonsumsi oleh orang tua saja namun teh juga semakin akrab di kalangan muda.
Seperti halnya di masyarakat Jawa, minuman teh hampir hadir di setiap acara sebagai minuman perjamuan wajib.
Namun, seiring perkembangannya zaman, minuman teh bukan hanya disajikan pada saat acara-acara tertentu, melainkan juga diperdagangkan dengan sajian yang unik nan modern sebagai pemikat daya beli anak muda.
Dalam penyajiannya, ada 2 cara yaitu dalam bentuk teh panas dan ada juga yang disajikan dalam bentuk es teh.
Berbicara mengenai teh panas (hangat) dan atau es teh, kedua penyajian ini masih menjadi perdebatan dalam mengonsumsi teh, antara keduanya mana yang lebih baik?
Antioksidan Dalam Teh
Dilansir dari Only Health, Minggu (25/2), teh memiliki kandungan antioksidan yang sangat baik bagi tubuh manusia. Namun teh panas dianggap lebih baik daripada es teh.