Tagline Baru, Danny Pomanto Launching Makassar Kota Festival Tepian Air

  • Bagikan
Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, saat melaunching tagline "Makassar Kota Festival Tepian Air" dalam Rakorsus Pemkot Makassar 2024, di Hotel Fourpoint by Sheraton, Senin (26/2).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kota Makassar kini memiliki tagline baru yakni, "Makassar Kota Festival Tepian Air". Tagline baru tersebut dilaunching pada Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) Pemerintah Kota Makassar 2024, di Hotel Fourpoint by Sheraton, Senin (26/2). 

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mengatakan tagline baru tersebut merupakan sebuh keistimewaan kota Makassar sebagai waterfront city di Indonesia.

Sebab, Danny Pomanto, sapaan akrabnya, menyebut tidak ada kota di Indonesia, terutama kota besar yang memiliki pusat kota di pesisir barat. 

"Pesisir barat penting karena di sana terdapat sunset. Maka keistimewaan itu kita mengisi keberkahan dari Allah, kita berikhtiar dengan menambah peran kota Makassar menjadi kota festival tepian air," ucap Danny. 

Maka dengan peluncuran tagline baru Makassar Kota Festival Tepian Air ini, Danny berharap dapat mendorong pengembangan Kota Makassar secara maksimal, melengkapi peran dan program lain yang telah diluncurkan sebelumnya.

Seperti, Kota Makan Enak, Resilient City, Low Carbon, Kota Dua Kali Tambah Baik, Kota Untuk Semua, dan Kota Dunia.

"Maka dengan itu, dengan berharap keberkahan dan keridhoan dari Allah, disaksikan oleh kita semua, izinkan saya meluncurkan satu peran penting dari positioning kota Makassar melengkapi peran yang sudah ada dengan meluncurkan Makassar Kota Festival Tepian Air," tegas Danny. (Shasa/B)

  • Bagikan

Exit mobile version