JAKARTA, RAKYATSULSEL – Buah alpukat atau bisa disebut persea Americana berasal dari Mexico dan Amerika Tengah. Alpukat terkenal dengan kandungan nutrisi yang tinggi.
Buah ini mengandung lemak tak jenuh tunggal, serat, vitamin, mineral dan dianggap sebagai superfood bagi mereka yang peduli terhadap kesehatan.
Dikutip dari kanal YouTube @Nova_Veronika (6/8), menjelaskan tentang manfaat buah alpukat bagi kesehatan tubuh.
1. Baik untuk pencernaan
Alpukat mengandung lemak sehat dan serat yang tinggi. Manfaat serat bagi kesehatan, yaitu membantu mencegah dan meredakan sembelit dengan melancarkan pergerakan usus. Selain itu serat juga meningkatkan kesehatan sistem pencernaan dengan memperbaiki fungsi usus dan memberi makan bakteri baik dalam usus. Hal ini mendukung mikrobiota usus yang sehat dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Dengan mengkonsumsi buah tersebut dapat membantu mencegah penyakit usus besar seperti divertikulitis dan kanker kolorektal.
2. Kesehatan jantung
Selain mengandung nutrisi yang baik, buah ini juga mengandung lemak tak jenuh tunggal dan ganda. Berperan untuk membantu menurunkan kadar kolesterol jahat atau LDL dalam darah juga menjaga kadar kolesterol baik atau HDL tetap stabil. Pada suatu penelitian mengkonsumsi dua porsi alpukat dalam seminggu memiliki resiko penyakit kardiovaskuler 16 persen lebih rendah dan jantung koroner 21 persen lebih rendah.
3. Kesehatan mata
Alpukat mengandung senyawa lutein dan zeaxanthin, merupakan jenis karotenoid yang penting untuk kesehatan mata. Senyawa tersebut adalah antioksidan yang melindungi mata dari kerusakan akibat dari paparan sinar ultraviolet dan cahaya biru. Paparan sinar matahari secara berlebih menyebabkan kerusakan lensa dan jaringan mata.
4. Penderita diabetes
Serat yang terkandung dalam alpukat membantu melambatkan proses penyerapan glukosa sehingga mengurangi lonjakan gula darah yang drastis setelah makan. Selain itu buah ini juga memiliki index low glycemic artinya mengkonsumsinya tidak menyebabkan kenaikan gula darah dan lemaknya memberi rasa kenyang.
5. Ibu hamil
Alpukat mengandung asam folat yang merupakan nutrisi penting diperlukan untuk memaksimalkan produksi sel darah merah dalam tubuh sehingga mengurangi resiko terjadinya anemia pada ibu hamil. Jika kekurangan sel darah merah dapat memicu kelahiran prematur, bayi dengan berat badan rendah, serta pendarahan pasca melahirkan. (jp/raksul)