PANGKEP, RAKSUL - BRI Pangkep menyerahan bantuan tambahan gizi untuk anak anak di Kelurahan Borimasunggu, Kecamatan Labakkang.
BRI Pangkep sudah dua kali menyalurkan bantuan tambahan gizi untuk anak anak di Kelurahan Borimasunggu.
Pimpinan Cabang BRI Pangkep, yang diwakili oleh Manager Bisnis Mikro BRI Pangkep, Asrul menyerahkan bantuan kepada Lurah Borimasunggu, Andi Arif Pangurisang dan Kepala Puskesmas Pundata Baji, Sumarni di Aula Kantor Lurah Borimasunggu.
"Hari ini kita kembali dengan bantuan penambah gizi dengan harapan kita bisa bantu kabupaten Pangkep dalam pencanangan zero stunting 2025 mendatang," ucap Asrul.
Terpisah, Kepala Kelurahan Borimasunggu, Andi Arif Pangurisang menuturkan bahwa
pemberian bantuan tambahan gizi yang kedua kalinya ini dilaksanakan sudah dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat.
"Mudah mudahan bantuan ini bisa bermanfaat bagi warga yang memiliki anak stunting. Kita akan pantau terus perkembangan anak anak kita dari bantuan ini lewat kegiatan posyandu nantinya,"tutur Arif. (ATHO)