JENEPONTO, RAKYATSULSEL - Muda, cerdas, energik, karismatik dan religius, kalimat inilah yang mungkin tepat mengambarkan sosok Muhammad Islam Iskandar yang tak lain merupakan bakal Calon Bupati Jeneponto periode 2024- 2029.
Nama Muhammad Islam Iskandar saat ini kian hari, kian banyak diperbincangkan publik Jeneponto, lantaran pemuda kelahiran 1987 itu kian santer menjadi figur keterwakilan kalangan pemuda yang akan bertarung di Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Jeneponto pada November 2024 mendatang.
Jelang Pilkada, sosok Islam Iskandar juga kian membuat publik Jeneponto merasa penasaran tentang siapa sebenarnya Muhammad Islam Iskandar. Muhammad Islam Iskandar atau yang akrab disapa Islam atau Karaeng Tumpu tersebut, adalah figur pemuda yang dilahirkan di kalangan keluarga pemimpin, yang dimana Islam Iskandar Karaeng Tumpu adalah cucu dari Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Ishak Iskandar Karaeng Tumpu atau mantan Kepala Kepolisian Wilayah (Kapolwil) Pare- Pare dan mantan Bupati Jeneponto periode 1974- 1980.
Orang tua kandung Islam Iskandar Karaeng Tumpu, adalah anak dari Ishak Iskandar Karaeng Tumpu, yakni Muhammad Ilyas Ishak Iskandar Karaeng Jalling yang merupakan mantan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Selatan dan Ibunya adalah Tenry Lily La Tunrung. Sementara, paman Islam atau saudara ayahnya adalah Iksan Iskandar Karaeng Ninra yang juga mantan Bupati Jeneponto dua periode, sementara paman atau saudara ibunya adalah La Tinro La Tunrung yang tak lain adalah mantan Bupati Kabupaten Enrekang dan masih menjabat Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI).
Tak hanya berasal dari latar belakang keluarga pemimpin, Islam Iskandar Karaeng Tumpu juga saat ini adalah Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jeneponto dan menjabat Ketua Komisi 1 DPRD Jeneponto, serta Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Jeneponto.
Kiprahnya sebagai Anggota DPRD Jeneponto, Islam Iskandar Karaeng Tumpu juga syarat prestasi dan sangat berkontribusi bagi kemajuan Kabupaten Jeneponto, termasuk diantaranya berkontribusi melahirkan sejumlah peraturan daerah atau Perda, serta kebijakan- kebijakan lainnya yang sangat berpihak kepada rakyat.
Sebagai Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Jeneponto, Islam Iskandar juga diketahui sangat aktif bergerak dalam aksi kemanusian, tanggap turun tangan membatu dalam setiap peristiwa kebencanaan di Kabupaten Jeneponto, serta daerah- daerah lainya, termasuk sangat peduli terhadap dampak kekeringan di Jeneponto, yang siap siaga menyediakan air bersih bagi yang membutuhkan, dengan cara diantarkan langsung ke rumah- rumah masyarakat.