MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Sekretaris DPD I Golkar Sulsel, Andi Marzuki Wadeng mengatakan sampai saat ini belum ada wacana menggantikan Taufan Pawe sebagai orang nomor satu di partai berlambang pohon beringin rindang tersebut.
“Wacana dari mana? Kalau Sulsel nanti tahun 2025 baru ada pelaksanaan Musda. Jadi tahun 2025 baru bicara musda,” katanya.
Dirinya menyebutkan saat ini Golkar Focus untuk menatap Pilkada serentak pada November 2024 nanti. Apalagi Golkar telah memberikan mandat kepada kader mereka untuk melakukan sosialisasi agar bisa menjadi kepala daerah.
“Sekarang kita monitoring persiapan Pilkada dan tidak ada pembicaraan untuk melakukan pergantian,” bebernya.
Untuk mempertahankan kursi pimpinan DPRD Sulsel, Andi Marzuki menyebutkan dibawa tangan Taufan Pawe mampu menaikan kursi Golkar dari 13 kursi menjadi 14 kursi walau ketua DPRD Sulsel gagal diraih.
“Ketua DPRD tergantung perolehan kursi, tapi kan pak TP mampu menaikan perolehan kursi Golkar dari 13 menjadi 14 kursi,” tuturnya.
Untuk menggoyang Airlangga sebagai ketua umum kata, mantan anggota DPRD Sulsel ini itu belum pernah dibicarakan. “Kan Munas juga masih lama dan tidak ada wacana mengganti beliau (Airlangga),” katanya.
Dirinya pun menyebutkan jika saat ini seluruh pengurus Provinsi masih loyal kepada Airlangga terutama Sulsel. “Kalau Sulsel masih memberikan dukungan kepada beliu (Airlangga) dan saya kira semua pengurus Provinsi lain pun demikian,” jelasnya. (Fahrullah/B)