Pembangunan Pengaman Sungai Kukku Disorot, Begini Penjelasan BPBD Enrekang

  • Bagikan
Tampak satu unit excavator melakukan pengerukan dan pengambilan batu di lokasi proyek.

ENREKANG, RAKYATSULSEL - Proyek pembangunan Penanganan Pengaman Sungai Kukku menuai sorotan. Pasalnya, proyek senilai 2.615.562.000 disinyalir dikerja tak sesuai Rencana Anggaran Biaya (RAB).

Biro Investigasi dan monitoring LMR RI Komda Enrekang, Suparman, menilai pengambilan batu dari sungai untuk mengisi kurang lebih 2260 bronjong dianggapnya mengarah pada pelanggaran.

Nampak di lokasi pekerjaan, sekitar tiga buah kendaraan keluar masuk mengambil material. Di sungai tersebut juga terlihat satu unit excavator melakukan pengerukan dan pengambilan batu.

"Intinya, anggaran untuk pembelian material tidak terpakai. Demikian juga biaya angkutan tidak digunakan keseluruhan karena material berada satu lokasi dengan pengerjaan proyek tersebut," kata Suparman.

Dirinya juga mengaku miris melihat material yang diambil dari lokasi tidak berizin. Ditambah dampak pengerukan sungai untuk mengambil material yang tidak sedikit. 

Suparman menilai hal ini berpotensi mengurangi pemasukan daerah dari retribusi tambang sebab material tidak diambil dari tambang resmi. Tak sampai disitu, proyek bernilai miliaran ini tak dilengkapi direksi keet, bahkan tidak nampak ada pemasangan papan proyek.

  • Bagikan

Exit mobile version