MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Partai NasDem satu-satunya Partai yang bisa mengusung sendiri pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sidrap November 2024 nanti dengan perolehan 12 kursi. Kini Jagoan partai besutan Surya Paloh yang digadang-gadang akan maju, Syaharuddin Alrif memastikan akan memberikan kejutan mengenai sosok pendampingnya di Pilkada mendatang..
"Untuk wakil bupati, masih lama waktunya (untuk diumumkan). Kalau pasangan tidak jadi soal, karena kita niatnya memperbaiki Sidenreng Rappang. Soal pasangan nantilah. Mudah-mudahan ada surprise untuk Sidenreng Rappang," kata Syahar.
Meski Partai Nasdem bisa mengusung tunggal di Pilkada Sidrap, Syahar mengaku, pihaknya tetap aktif membangun komunikasi dengan semua partai politik, baik di level kabupaten maupun provinsi.
"Saya komunikasi semua partai. Dengan partai tingkat Sulawesi Selatan, saya sudah komunikasi semuanya," ujarnya.
Sekretaris NasDem Sulsel ini menuturkan, ikhtiarnya maju di Pilkada Sidrap merupakan dorongan dan harapan masyarakat. Serta mendapat restu dari Ketua DPW Partai Nasdem Sulsel, Rusdi Masse Mappasesu dan Wakil Bendahara Umum Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi.
Menurut Syahar, apabila ingin berada di zona nyaman, otomatis dirinya tetap di DPRD Provinsi. Di mana Syahar yang meriah 80 ribu suara di Dapil Sulsel 9 meliputi, Sidrap, Pinrang dan Enrekang, hampir pasti menduduki kursi Ketua DPRD Provinsi. Mengingat hasil Pileg 14 Februari lalu, Nasdem mengunci 17 kursi DPRD Sulsel.
"Ini tidak memikirkan diri pribadi. Kalau diri pribadi, cukup menjadi ketua DPRD Sulawesi Selatan saja yang sudah dalam gengaman. Tapi ini ikhtiar supaya kita bisa kembali ke Sidrap, untuk memperbaiki kabupaten Sidrap dan mengukir kejayaan Sidenreng Rappang," ucapnya.
"Pertama memang keinginan masyarakat Sidrap. Kedua dorongan dari partai. Ketiga supporting Kaka Rusdi Masse dengan Kaka Fatmawati Rusdi," tegasnya. (Fahrullah/B)