MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mengapresiasi program Gerakan Tebar Benih Ikan oleh Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin.
Danny Pomanto, sapaan akrabnya, mengatakan program ini membantu ekonomi warga sekitar dan memenuhi kebutuhan pangan masyarakat.
"Tentu ini program yang sangat baik karena kita tahu benih ikan air tawar ini dilepas di waduk-waduk yang dapat diakses oleh masyarakat," ujar Danny Pomanto, usai menebar benih ikan air tawar di Waduk Tunggu Pampang, Sabtu (6/4).
Tercatat ada sekira 5 sampai 10 ribu benih ikan yang disebar di Waduk Tunggu Pampang.
Kepala Dinas Perikanan dan Pertanian (DP2) Makassar Evy Aprialti mengatakan program Bapak Pj Gubernur ini sangat membantu mata pencaharian masyarakat setempat.
Ia katakan, warga di Kelurahan Bitoa dan Bangkala Kecamatan Manggala nantinya dapat memanfaatkan benih ikan ini.
Lantaran masyarakatlah selaku warga penerima manfaatnya. Evy bahkan mengharapkan kegiatan ini terus berlanjut dan berkesinambungan.
"Kami berharap penebaran restocking ditambah lagi. Ini hari kan berkisar 5 sampai 10 ribu jadi kalau bisa lebih banyak lagi," kata Evy.
Apalagi, jelas dia, posisi waduk ini sangat strategis. Selain sebagai tempat wisata juga merupakan tempat mata pencaharian masyarakat sekitar.
Makanya dengan adanya penebaran benih di waduk ini masyarakat setempat dapat merasakan manfaatnya.
Sebagaimana diketahui, Pj Gubernur Bahtiar Baharuddin tahun ini menyiapkan 100 juta benih ikan untuk dibagikan ke masyarakat di kabupaten/kota di Sulsel.
Program ini sejalan dengan instruksi Presiden Jokowi dalam hal ketahanan pangan dan mengatasi kemiskinan ekstrem. Sebelumnya, penebaran ikan juga dilakukan di Bendungan Bili-bili dan Kolam Regulasi Nipa-nipa. (Shasa/B)