Lalu, PT Perkebunan Nusantara I yang akan bertugas sebagai penyedia lahan, dan sebagai sumber bahan baku untuk buah sawit yang bakal dikelola perusahaan yang akan dibangun di wajo itu.
“Pihak PTPN itu kan sudah punya lahan dan sudah produksi buah sawit dan itu akan bisa langsung kita olah menjadi minyak jika pabrik tersebut sudah berdiri nantinya,” ungkapnya.
Ia melanjutkan, selanjutnya Kawand Engineering yang akan bertugas sebagai repair dan sebagai investor dalam pembangunan pabrik sawit di wajo.
“Pasca mereka membangun mereka juga akan bertindak sebagai repair dalam perjalanan pabrik itu nantinya,” tambahnya.
Ia juga menyampaikan juga melakukan kerja sama dengan pihak asuransi untuk menjamin operasi pabrik kelapa sawit itu kedepannya.
Ia memberikan ulasan, pabrik kelapa sawit tersebut nanti akan mengelola produksi buah segar dengan kapasitas 45 ton per hari, dengan asumsi hasil minyak sekira 30 juta liter per tahun.