Upacara HBP ke-60, Liberti Sitinjak: Jadilah Insan Pemasyarakatan yang Senantiasa Berkinerja Tinggi, Menjaga Integritas dan Berbudaya Anti Korupsi

  • Bagikan
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Liberti Sitinjak, bertindak sebagai Inspektur Upacara pada peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke – 60, yang digelar di Lapangan Rutan Kelas I Makassar, Sabtu(27/4).

Juga kepada Pimpinan Pemerintah Daerah, Kakanwil ucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas kerja sama serta dukungan yang diberikan kepada Satuan Kerja Pemasyarakatan di daerah Bapak/lbu sekalian.

“Sebuah kehormatan bagi kami dapat berkolaborasi, dan inilah wujud nyata kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakatnya yang sedang menjalani pidana di Lapas/Rutan. Beragam kontribusi serta dukungan terhadap kegiatan pembinaan, pembimbingan serta dukungan fasilitatif lainnya. Semoga menjadi ladang amal kebaikan bagi Bapak/lbu Kepala Daerah, dan kita harap program ini terus berjalan berkesinambungan,” pesan Kakanwil Liberti

Upacara HBP ke-60 turut dihadiri para pejabat Kanwil Sulsel, Para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT), Forkopimda Sulsel dan para pegawai baik Kanwil Sulsel dan UPT sekitar kota Makassar, Dharma Wanita Pengayoman Kanwil Sulsel. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version