MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Keluarga besar Makassar Celebrity Club (MCC) mengadakan acara Halal Bi Halal di Red Corner Kafe Makasaar pada Sabtu 27 April 2024 dengan Tema "Menjalin dan Mempererat Silaturahmi sesama Insan Film".
Acara tersebut berlangsung meriah diikuti kalangan insan-insan Perfilman kota Makassar dan Selebgram yang hadir di acara tersebut antara lain Andi Sastrawaty beliau adalah Ketua MCC Sementara (Pjs), didampingi Founder /Pendiri MCC yakni Hamka Pradifta, dan juga turut hadir para Aktor dan aktris senior Amir Desar, Hj.Noufah Padjalangi, Hj Sugiarti,Nawir Parengrengi, Jussy, Andi Wani, Marlian, Om joe , Melyasari.
Turut pula hadir Pendiri PH Aktor Timur Indonsia (ATI) Films yaitu Lufti Sato yang biasa dipanggil H.Matto beserta istrinya, hadir pula Produser film DOTI yakni Ekiel serta Tamu undangan dari komunitas film lainnya.
Dalam acara tersebut berkesempatan pula Ustadz Andi Akmal memberikan Tauziah siraman rohani. Dalam Tauziahnya Ustadz Andi Akmal mengatakan bahwa Halal bihalal ini tidak ada dalam kamus Arab, Halal bihalal adalah kearifan lokal Indonesia yang intinya menyambung tali silaturahim.
"Indahnya maaf memaafkan, dan memperkuat persatuan persaudaraan dan kekeluargaan, buka hati Sucikan diri, sambung tali silaturahim," unkap Uztad Andi Akmal.
Sementara MCC (Pjs) Dra Andi Sastrawati mengatakan tujuan diadakan acara Halal Bihalal ini tidak lain untuk menjalin dan mempererat tali silaturahmi antara sesama insan Perfilman khususnya di Kota Makassar,
"Dan acara tersebut adalah salah satu program kerja kami MCC dan akan kita agendakan setiap tahunnya," kata Andi Sastrawati.
Menurut Hamka Pradifta yang juga sebagai pendiri Founder MCC bahwa MCC ini untuk sementara waktu belum ada Pengurus yang resmi, baru ketua sementara yang kami tunjuk yaitu Andi Sastrawati dan rencana pembentukan pengurusnya akan diadakan bulan Mei mendatang.
"Kami sudah ada dua program kerja MCC yang sudah terealiasasi yakni Bagi-bagi Takjil di Bulan Ramadhan bulan lalu dan Acara Halal Bihalal kemarin. Dan masih banyak lagi program kerja yang akan dilaksanakan nanti setelah pembentukan pengurusnya," ungkap Hamka kepada Rakyat Susel kemarin.
Halal Bihalal ini yang membawakan Tilawah Al'Quran oleh Ahmad Sultan dari Pondok Pesantren Taqwa Makassar serta Pembawa acaranya Jussy. (*)