Indonesia Lolos ke Babak Perempat Final Thomas dan Uber Cup 2024, Ini Jadwal Pertandingan Selanjutnya!

  • Bagikan
Jonatan Christie saat bertanding dalam laga Indonesia vs Inggris pada Grup C Thomas Cup 2024 di Hi Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China, Sabtu (27/4/2024). (PBSI)

Pasangan ganda putri Jepang tersebut mampu mengalahkan pasangan ‘dadakan’ dari Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti melalui rubber game.

Ester Nurumi Tri Wardoyo harus mengakui keunggulan dari tunggal putri Jepang, Aya Ohori. Match ketiga tunggal putri berlangsung sangat ketat, akan tetapi Indonesia harus mengakui keunggulan 1-2 atas Jepang.

Pasangan ganda putri Indonesia, Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari juga harus mengakui keunggulan wakil Jepang, Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto dengan dua gim langsung.

Saat match kelima meskipun Indonesia sudah ketinggalan poin 1-3 dari Jepang, Komang Ayu Cahya Dewi tetap bertanding dengan semangat melawan Tomoka Miyazaki. Komang berhasil menutup laga dengan menambahkan skor untuk Indonesia menjadi 2-3.

Sedangkan untuk tim putra Indonesia bertemu dengan India dalam laga terakhir Grup C piala Thomas 2024. Indonesia berhasil membawa status juara Grup C setelah mengalahkan India dengan skor 4-1.

Anthony Sinisuka Ginting harus mengakui keunggulan wakil tunggal putra India, Prannoy H.S. melalui rubber game dengan hasil 21-13, 12-21 dan 12-21, sehingga Indonesia kalah 0-1 atas India.

Walaupun India membuka laga dengan baik, hal ini tidak menyurutkan semangat tim Thomas Indonesia.

  • Bagikan

Exit mobile version