"MTQ bukan hanya tentang kompetisi, tetapi juga tentang pembinaan dan pengembangan tilawatil Qur’an. Saya yakin acara ini akan sukses dan memberikan dampak positif bagi Takalar serta para pesertanya," tandasnya.
Peserta dari 24 Kabupaten dan Kota berjumlah 1.041 orang yang akan bersaing dalam delapan cabang perlombaan dari 23 golongan. Acara ini akan berlangsung mulai tanggal dua hingga sembilan Mei.
"Saya berharap MTQ kali ini akan menjadi ajang yang memperkokoh persaudaraan antarwilayah dan meningkatkan kualitas bacaan Al-Qur’an di Provinsi Sulawesi Selatan," tambah Sekretaris Daerah (Sekda) Takalar, Muhammad Hasbi.
Menyusul pernyataan Sekda, Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Takalar, H. Solihin, mengungkapkan bahwa para pemenang dari acara ini akan menjadi wakil Provinsi Sulawesi Selatan dalam Musabaqah Tillawatil Qur’an (MTQN) XXX tingkat nasional, yang akan diselenggarakan di Provinsi Kalimantan Timur pada bulan November 2024. (Tiro)