Mantapkan Niat Maju di Pilkada Barru, MHG Sowan ke Sejumlah Tokoh

  • Bagikan
Mudassir Hasri Gani saat bertemu tokoh asal Barru tepat di Hari Pendidikan Nasional 2024, pada Kamis (2/5/2024).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ketua DPD II Golkar Barru, Mudassir Hasri Gani terus memantapkan diri untuk maju di Pilkada Barru 2024 yang digelar bulan November mendatang.

Dengan modal 5 kursi dan bekal sebagai pemennag di Barru pada Pileg 2024 pada 14 Februari lalu. Pria yang akrab disapa MHG itu melakukan jalinan komunikasi untuk meminta restu dengan sowan ke tokoh masyarakat yang dianggap lebih tua.

Hal inilah dilakukan oleh menantu Rektor UNM, Husain Syam itu untuk bertemu tokoh asal Barru tepat di Hari Pendidikan Nasional 2024, pada Kamis (2/5/2024).

"Alhamdulillah, saya intens ketemu dengan sejumlah tokoh asal Barru. Hari ini Kamis 2 Mei 2024 bertepatan hari Pendidikan Nasional," ujar MHG.

Adapun para panutan yang ditemui MHG yakni owener Yapika dan Ketua Baznas Barru H.Abdullah Rahim yang juga tokoh Pendidikan Barru.

"Harapannya adalah semoga terjadi sinergitas sesama org barru dalam memajukan barru kedepan," harap Mudassir.

Diketahui, DPP Golkar menyiapkan dua kader terbaiknya maju calon Bupati Barru di pilkada serentak 2024. Salah satu  yakni Mudassir Hasri Gani.

Mudassir Hasri Gani adalah Ketua DPD II Golkar Barru. Di Pemilu 2024, Mudassir berhasil membawa Golkar tampil jadi pemenang di Kabupaten Barru. Padahal saat ini Ketua DPD Nasdem Barru, Suardi Saleh menjabat Bupati Barru. (Yadi/B)

  • Bagikan