Polres Jeneponto Kirim Bantuan Sembako untuk Korban Banjir

  • Bagikan
Penyerahan dan pelepasan paket bantuan untuk korban banjir oleh Ketua Pengurus Bhayangkari Cabang Jeneponto, Rini Budi Hidayat, serta para pejabat utama Polres Jeneponto dan para Kapolsek jajaran.

JENEPONTO, RAKYATSULSEL - Guna membantu meringankan beban para korban terdampak bencana alam di Kabupaten Wajo, Sidrap, Luwu dan Toraja, Polres Jeneponto menyalurkan bantuan paket sembako.

Bertempat di Mapolres Jeneponto, Binamu, Kabupaten Jeneponto, Senin (13/5/2024) kemarin, Kapolres Jeneponto, AKBP Budi Hidayat menyerahkan bantuan korban bencana alam ke perwakilan personel yang melakukan pengawalan ke lokasi bencana.

Penyerahan dan pelepasan paket barang bantuan kali ini turut dihadiri oleh Ketua Pengurus Bhayangkari Cabang Jeneponto, Rini Budi Hidayat, serta para pejabat utama Polres Jeneponto dan para Kapolsek jajaran.

Dalam arahnya, Kapolres Jeneponto, AKBP Budi Hidayat menyampaikan keprihatinan atas musibah benacana alama yang menimpa sejumlah wilayah di Sulawesi Selatan. "Kami sangat merasakan  kesulitan yang dialami oleh korban banjir. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban yang mereka rasakan, "ujar Kapolres.

Adapun bantuan yang diberangkatkan dimuat dalam 1 unit mobil truk, berupa 908 Kg beras, Indomie 285 dos, minyak goreng 23 liter, susu 10 kaleng, sabun cuci 5 Kg, pakai layak pakai 2 karung. Polres Jeneponto juga terus melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk menyediakan bantuan lainnya seperti perlengkapan tidur, pakaian dan obat-obatan bagi korban banjir yang membutuhkan. (Zadly)

  • Bagikan

Exit mobile version