Komisi VIII DPR RI Pantau Pemberangkatan JCH Embarkasi Makassar

  • Bagikan
Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi dan Kakanwil Kemenag Sulsel, Muhammad Tonang melepas JCH asal Gowa di Asrama Haji Sudiang Makassar, Rabu (15/5/2024).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi melakukan kunjungan di Asrama Haji Sudiang memantau proses pemberangkatan Jemaah Calon Haji dari Embarkasi Makassar, Rabu (15/5/2024).

Ia mengatakan, selama proses pemberangkatan Haji 2024 ini, para petugas haji diminta untuk telaten dalam memberikan pelayanan kepada para jamaah, apalagi tahun ini jemaah haji itu memiliki persentase 30 persen dari setiap kloter.

“Imbauan kami khususnya yang pertama kepada para petugas untuk fokus memperhatikan jemaah haji yang merupakan tanggung jawab  dia, karena dalam satu kloter itu , karena satu kloter itu ada  sembilan orang petugas haji,” ucapnya saat diwawancara Rakyat Sulsel, Tabu (15/5/2024).

Tak hanya kepada para petugas, Ashabul Kahfi juga mengimbau kepada para jamaah untuk memperhatikan kesehatan fisik selama proses pemberangkatan haji, apalagi sebelum mereka memasuki imbaha inti haji di Mina-Arab Saudi dan fokus untuk beribadah.

“Kepada para calon jemaah kami pesan khusus agar fokus beribadah, karena seluruh kebutuhan jamaah itu sudah terfasilitasi melalui kementerian,” ungkapnya.

  • Bagikan