MAKASSAR,RAKYATSULSEL- Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, mengimbau sekolah-sekolah di Kota Makassar, khususnya tingkat SD dan SMP, untuk tidak melaksanakan perpisahan secara hedon atau bermewah-mewahan.
Danny Pomanto, sapaan akrabnya mengungkapkan akan segera mengeluarkan surat edaran khusus untuk para kepala sekolah.
"Saya akan bikin imbauan khusus untuk kepala sekolah," ujar Danny, Rabu (15/5).
Tak hanya itu, Danny meminta agar guru-guru dan kepala sekolah tidak menjadikan acara perpisahan sebagai ajang bermewah-mewahan dan konsumtif.
"Inilah yang kadang para guru dan kepala sekolah harus perhatikan. Jangan jadikan lifestyle (gaya hidup) yang bermewah-mewahan, hedonisme jangan," tegas Danny.
Menurut Danny, kegiatan perpisahan yang terlalu mewah dapat menciptakan kesenjangan di antara para siswa dan bakal membebani secara finansial.
"Semuanya orang terbebani, akhirnya kelihatan kaya dan miskin," jelas Danny.
Danny pun menekankan perpisahan para siswa seharusnya dapat dilakukan dengan cara yang lebih sederhana dan bermanfaat tanpa harus bermegah-megahan.
"Harus yang lebih sehat," tutup Danny. (Shasa/B)