"Sungguh banyak figur-figur hebat yang sedang menyiapkan dirinya mengahadapi kontestasi politik lima tahun sekali ini," terangnya.
Dia menambahkan, Munafri Arifuddin, Ibu Indira, Andi Seto dan Abd Rahman Bando serta beberapa nama lainnya adalah putra-putri terbaik yang dimiliki oleh kota makassar. Mereka punya komptensi, punya pengalaman dan rekam jejak yang baik.
Hanya saja, mekanisme penjaringan Parpol sebagai intrumen politik menuju pendaftaran sedang berjalan. Pada akhirnya partai lah sebagai penentu akhir apakah sejumlah figur yang telah mendaftar berhasil meraih rekomendasi partai ataukah tidak.
"Begitupun soal positioning figur, direkomendasi sebagai Calon Walikota ataukah sebagai calon Wakil Walikota," tuturnya.
Dikatakan, dua bulan kedepan, kondisi pencalonan masih sangat dinamis. Kita belum bisa memastikan berapa poros yang bakal terbentuk dalam kontestasi Pilwalkot mendatang.
"Sama halnya kita belum bisa memastikan, apakah APPI akan kembali berlawanan dengan faksi walikota ataukah justru Pilwalkot kali ini adalah momentum kebersamaan APPI dan Ibu Indira," tutupnya. (yadi/B)