Besok KPU Sulsel Launching Pilgub Sulsel 2024 di CPI

  • Bagikan
Launching Pilgub Sulsel 2024

Dia juga menyampaikan apresiasi pimpinan KPU RI akan menghadiri launching sebagai bentuk dukungan dan semangat bagi KPU Sulsel dalam pelaksanaan tugas sebagai penyelenggara.

Kembali dikatakan proses Pemilu serentak 14 Februari lalu, telah berjalan aman dan lancar, selanjutnya bersiap melaksanakan Pilkada yang proses dan tahapannya sudah dimulai.

"Kita mengundang semua pimpinan KPU RI, cuma pimpinan punya kesibukan yang lain. Makanya kita berharap mudah-mudahan KPU RI bisa menyempatkan waktu untuk hadir. Karena sejauh ini selalu di setiap Provinsi yang sudah launching selalu dihadiri oleh pimpinan," harapnya.

Sedangkan, anggota KPU RI, Idham Holik mengatakan, Launching Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur menjadi bagian penting dalam perjalanan sejarah pemilihan yang akan diselenggarakan serentak 2024.

"Kami berharap kepada seluruh jajaran KPU di wilayah Sulawesi Selatan untuk bisa lebih intensif dalam meyosialisasikan pilkada dan melakukan pendidikan pemilih," harapnya.

Ia meyakini bahwa pemilih di Sulsel, semakin sadar akan pentingnya kedaulatan yang dimiliki masyarakat sebagai pemilih untuk menggunakan hak pilihnya pada Pilkada Serentak 2024 yang akan diselenggarakan pada 27 November 2024 mendatang. (Yadi/B)

  • Bagikan