Gelar Aksi Sosial Untuk Sesama, CitraCosmetic Boulevard Bersama PMI Laksanakan Donor Darah 

  • Bagikan
Suasana kegiatan donor darah yang dilakukan oleh pelanggan setia Citra Cosmetic Boulevard, pada Senin (20/5).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - CitraCosmetic Boulevard bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) menggelar kegiatan donor darah, Senin (20/5). Kegiatan donor darah ini diikuti oleh karyawan dan pelanggan dari Citra Cosmetic.

Kegiatan ini mendapat antusiasme yang besar dari pelanggan yang ikut mendonorkan darahnya. Tak hanya pelanggan, donor darah juga dilakukan oleh para karyawan CitraCosmetic Boulevard.

Store Manager CitraCosmetic Boulevard, Irka Damayanti mengatakan kegiatan ini dilaksanakan sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap sesama.

Irka menambahkan kegiatan donor darah ini pertama kalinya digelar oleh CitraCosmetic Boulevard.

" Saya mau mengucapkan terima kasih yang sudah bekerja sama dengan CitraCosmetic Boulevard dan terima kasih kepada pelanggan yang telah ikut mendonorkan darahnya," ucap Irka, saat ditemui, Senin (20/5).

Sehingga, kata Irka, kedepannya kegiatan donor darah ini akan menjadi agenda rutin yang dilaksanakan tiap tiga bulan sekali di seluruh cabang CitraCosmetic yang ada di Kota Makassar.

" Target kantong darah hari ini yaitu 50 kantong darah. Yang ikut donor darah dari costumer dan karyawan CitraCosmetic Boulevard," tutup Irka.

Sementara itu, Marketing Event CitraCosmetic, Indira nur Sahibah mengatakan kegiatan donor darah ini merupakan bukti komitmen CitraCosmetic dalam meningkatkan kepedulian sosial di kalangan pelanggan.

Sebagai toko perlengkapan kosmetik dan swalayan yang "Terlengkap dan Termurah" di Kota Makassar, Indira mengatakan tak hanya fokus pada penjualan dan event untuk meramaikan toko, CitraCosmetic juga aktif dalam aksi sosial lainnya.

Seperti, pada bulan Ramadan lalu, CitraCosmetic di seluruh cabang mengadakan pembagian takjil setiap minggu di seluruh cabang di Kota Makassar.

"Donor darah ini tidak hanya akan berlangsung di CitraCosmetic Boulevard saja, tetapi juga di seluruh cabang kami di Kota Makassar," tambah Indira.

Dengan langkah ini, Indira menyebut CitraCosmetic ingin terus berkontribusi positif bagi masyarakat sekitar. (Shasa/B)

  • Bagikan

Exit mobile version