Pemberangkatan Kloter 15, JCH Embarkasi Makassar Diminta Langsung Kenakan Kain Ihram

  • Bagikan
Jemaah Haji 2024 Indonesia sudah mulai dimobilisasi dari Jeddah ke Makkah dan sudah menggunakan kain Ihram untuk siap melaksanakan ibadah haji.

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Pemberangkatan Jemaah Calon Haji (JCH) 2024 Embarkasi Makassar terus berlangsung. Sebanyak 12 Kelompok dengan 4.948 orang yang terdiri dari JCH dan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) sudah diterbangkan dari Bandara Sultan Hasanuddin ke Saudi.

Kabid PHU Kemenag Sulsel, Ikbal Ismail menyampaikan pemberangkatan JCH gelombang kedua itu akan dimulai pada 24 Mei 2024 mendatang, untuk embarkasi Makassar akan dibuka oleh Kloter 15.

Hanya saja kata dia, pada waktu tersebut juga menandakan semakin dekatnya dengan puncak pelaksanaan Ibadah Haji, efisiensi segala tahapan tentu menjadi perhatian pihak PPIH.

Sehingga para JCH pada penerbangan gelombang kedua diarahkan untuk langsung menggunakan kain ihram dari Asrama Haji sebelum diberangkatkan.

Sebab kata dia, para JCH sudah tak memiliki banyak waktu lagi untuk melakukan penggantian kostum dan menggunakan kain ihram ketika baru akan digunakan di Jeddah saat mendarat.

“Kloter 15 mulai diberangkatkan dengan model gelombang kedua. Artinya, jemaah haji sejak di Asrama Haji sudah menggunakan pakaian ihram,” paparnya, Selasa ( 21/5/2024).

Ia menjelaskan, para JCH saat tiba di Jeddah hanya akan beristirahat sebentar lalu akan dimobilisasi ke Makkah untuk segera melaksanakan kegiatan ibadah haji.

“Mereka akan mendarat di Bandara Jeddah King Abdul Aziz, lalu menuju Makkah. Istirahat sebentar dan langsung melaksanakan umrah wajib,” ungkapnya.

Ia juga menyampaikan, kepada seluruh JCH untuk bijak memperhatikan kesehatan sebelum pelaksanaan kegiatan inti ibadah haji.

Ia mengimbau kepada JCH yang akan melaksanakan ibadah haji untuk memperhatikan pola konsumsi dan asupan yang baik, terutama vitamin dan beberapa obat-obatan khusus bagi masing-masing JCH.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, perkiraan cuaca selama musim pelaksanaan Ibadah Haji diperkirakan bisa  mencapai mencapai 48 hingga 50 derajat celcius. (Abu/B)

  • Bagikan

Exit mobile version