Appi Optimistis Golkar Bisa Gaet PKB, PKS dan Demokrat

  • Bagikan
Ketua Golkar Makassar, Munafri Arifuddin

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Bakal calon Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin alias Appi  kini terus mantapkan langkah maju di Pilwali Makassar 2024.

Bahkan telah mendaftar di beberapa partai. Ia optimis Golkar bisa koalisi dengan Demokrat, PKB, PKS untuk mengusung dirinya di Pilkada 27 November mendatang.

"Saya sudah mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon kepala daerah di PKB Makassar dan beberapa partai politik yang lainnya. Pengembalian sudah di PKB, PKS dan Demokrat dan Golkar," kata Appi, Sabtu (25/6/2024).

Majunya Appi di Pilkada Makassar 2024 ini dianggap pesimistis oleh sebagian orang. Namun, menantu Aksa Mahmud itu enggan emnanggapi.

"Biarkanlah orang-orang itu terkungkung dalam pikiran kotornya," ujar Appi.

Dia juga yakin akan diusung oleh partai berlambang pohon beringin itu. Sebab, surat tugas dari DPP Partai Golkar telah diberikan kepadanya.

Ia juga menanggapi figut lain seperti Rahman Pina atau Andi Seto dikabarkan mengganggu rekoemndasi atau surat tugas yang telah diberikan kepada dirinya.

  • Bagikan

Exit mobile version