Tiga Pemateri Handal Berbagi Ilmu di Workshop  dan Apresiasi Jurnalis KJS

  • Bagikan

Plt. Kepala Divisi, Edukasi, Humas dan Hublem Kantor LPS III Kota Makassar, Sekaligus salah satu pembicara dalam kegiatan Workshop Jurnalis, Y. Dadi Hermawan mengapresiasi kegiatan ini. 

"Kegiatan apresiasi terhadap jurnalis merupakan kegiatan yang penting karena jurnalis merupakan garda terdepan dalam penyampaian informasi. LPS juga berharap agar sinergi dengan media terus berjalan dengan baik dalam rangka menyebarkan informasi terkait program penjaminan LPS sehingga masyarakat merasa aman untuk menabung di Bank," ujar Dadi.

Selain perwakilan LPS, Kegiatan ini juga akan dihadiri Analis Deputi Direktur Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Perlindungan Konsumen, Meilthon Purba. Meilthon akan membawakan materi seputar ke-OJK-an dan Aktivitas  Keuangan Ilegal. 

Dari perwakilan Jurnalis Ketua PJI Sulsel, Syafril Rahmat akan membawakan materi terkait Sinergi Media dan Instansi serta pemberitaan yang rawan terjerat hukum. 

Kegiatan ini ikut di support berbagai  Instansi dan Perusahaan di kota Makassar  antara lain OJK, Toyota, GMTD, Solid Gold Berjangka, Mitsubishi, Informa, Informa Elektronik, Kalla Group, Kalla Land and Property, Alfamart, Alfamidi, Browcyl, Unibos, Wardah, Claro, Mercure, Golden Tulip, Gammara, Swissbelinn Panakkukang, Dalton, Santika, dan Four Point by Sheraton. (Hikmah/B)

  • Bagikan

Exit mobile version