Dinas Peternakan Sulsel Jamin Ketersediaan Hewan Kurban, Perkiraan Kebutuhan Sulsel Capai 46.963 Ekor

  • Bagikan
Ilustrasi Sapi Kurban

“Kami akan melakukan kunjungan ke takmir-takmir masjid yang akan melakukan pemotongan hewan dan mengadakan pertemuan dengan beberapa sektor, mulai dari akademisi hingga organisasi agama,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Veteriner Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Sulsel, Sriyanti Haruni, mengungkapkan ketersediaan hewan ternak di Sulsel menjelang hari raya kurban 2024. Saat ini, tersedia 86.331 ekor sapi dan kerbau, serta 49.028 ekor kambing.

“Kebutuhan hewan kurban di Sulsel tahun ini diperkirakan mencapai 46.963 ekor, mulai dari sapi, kerbau hingga kambing,” paparnya.

Sriyanti menjelaskan bahwa perkiraan tersebut mengacu pada total pemotongan hewan kurban tahun 2023 yang mencapai 46.963 ekor. Rinciannya, 43.750 ekor sapi, 56 ekor kerbau, dan 3.157 ekor kambing yang dikurbankan. (Abu/B)

  • Bagikan