JENEPONTO, RAKYATSULSEL - Pj Bupati Jeneponto, Junaedi Bakri, bertemu dengan Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan, di Rumah Dinas Menteri di Widya Chandra IV, Jakarta, Selasa (28/5/2024) kemarin.
Kunjungan ini bertujuan untuk melaporkan kondisi Pasar Karisa yang terbakar pada 24 September 2020 dan hingga kini belum dibangun kembali. Pasar Karisa merupakan pasar induk dan episentrum perekonomian di Kabupaten Jeneponto.
Dalam pertemuan tersebut, Junaedi Bakri menekankan pentingnya dukungan dari pemerintah pusat untuk pembangunan kembali pasar ini.
"Pasar Karisa adalah pusat ekonomi Jeneponto, dan kami sangat membutuhkan bantuan pusat untuk merealisasikan pembangunan kembali pasar ini," ujar Junaedi.
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menyambut baik upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah Jeneponto.
"Saya mengapresiasi usaha Pj Bupati dalam memanfaatkan peluang yang ada di pemerintah pusat. Saya sarankan agar usulan ini juga disampaikan ke Kementerian PUPR karena pembangunan pasar kabupaten merupakan kewenangan Menteri PUPR," jelas Zulkifli Hasan.
Junaedi juga menambahkan bahwa Pasar Karisa memiliki letak strategis di jalur trans Selatan Sulawesi Selatan, yang berpotensi menjadi sentra grosir di kawasan tersebut.
"Jika pasar ini segera dibangun, pasti akan meningkatkan perekonomian di selatan Sulsel karena lokasinya yang sangat strategis," tutup Junaedi Bakri. (Zadly)