Usung Indar Jaya, Gerindra Takalar Kaji Beberapa Nama Calon Pendamping

  • Bagikan

TAKALAR, RAKYATSULSEL - Menjelang Pilkada serentak pada 27 November 2024 mendatang, DPC Partai Gerindra Kabupaten Takalar, semakin gencar melakukan komunikasi politik dengan berbagai partai dan tokoh. Ini dilakukan untuk memenuhi syarat tujuh kursi di parlemen, di mana saat ini Gerindra Takalar hanya memiliki empat kursi.

"Sesuai arahan dari DPP Partai Gerindra, kami sangat terbuka dalam melakukan komunikasi politik dengan beberapa partai untuk memenuhi syarat tujuh kursi demi mengusung bakal calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada Takalar," ujar Syafar, Sekretaris DPC Gerindra Takalar.

Syafar menambahkan, pihaknya juga aktif berkomunikasi dengan sejumlah tokoh potensial dan mengamati dinamika politik yang berkembang di Takalar. Meski internal partai telah sepakat mendorong H. Indar Jaya, Ketua DPC Gerindra Takalar, untuk maju, pasangan calon masih perlu ditentukan.

"Interaksi dengan beberapa tokoh intens kami lakukan. Meskipun internal partai telah sepakat mendorong bapak H. Indar Jaya, beliau masih membutuhkan pasangan untuk diusung," kata Syafar.

Indar Jaya membenarkan pihaknya sedang mengkaji dan mengamati dinamika politik menjelang Pilkada Takalar 2024. Ia juga menyatakan, DPC Gerindra Takalar telah menugaskan Sekretaris dan Bappilu untuk melakukan komunikasi politik dan penjajakan dengan berbagai pihak.

  • Bagikan

Exit mobile version