MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 di Sulawesi Selatan diwarnai ”pecah kongsi”. Sejumlah petahana memilih untuk mengganti pasangannya (calon wakil).
Di Pilkada Bantaeng, petahana Ilham Syah Azikin akan menggandeng Nurkanita Kahfi sebagai calon wakil bupati. Pada Pilkada sebelumnya, Ilham Syah Azikin berpasangan dengan Sahabuddin. Adapun Sahabuddin bakal mendamping Fathul Fauzi Nurdin alias Uji untuk melawan Ilham Syah Azikin.
Hal yang sama juga terjadi di Pilkada Pinrang. Petahana Irwan Hamid memilih mengganti pasangannya dari Alimin ke Sudirman Bungi. Sementara petahana Pilkada Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau (MYL) bakal menggandeng Rahman Assegaf sebagai calon wakil. Pada Pilkada sebelumnya, MYL berpasangan dengan Syahban Sammana.
Untuk Ilham Syah Azikin dan Nurkanita, duet tersebut dipastikan akan diusung Partai NasDem dan Partai Amanat Nasional (PAN).
Kedua partai tersebut sepakat untuk mengusung pasangan Ilham Azikin dan Nurkanita Kahfi sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Bantaeng 2024.
Ketua NasDem Sulsel, Rusdi Masse menyatakan bahwa NasDem menugaskan Ilham Azikin untuk maju bertarung sebagai calon Bupati Bantaeng.
RMS menyebut, keputusan itu disepakati dalam rapat pleno penentuan balon kepala daerah bersama kader NasDem.
“Saya jawab, iya. Kita sudah pleno tunggal pasangan calon (Bupati-Wakil Bupati Bantaeng) Ilham Azikin-Nurkanita,” tegas RMS.
Sementara itu, Ashabul Kahfi yang juga merupakan ayah Nurkanita membenarkan soal koalisi Nasdem-PAN di Pilkada Bantaeng.
Kahfi menyebut, hubungan politik antara PAN-NasDem bukanlah hal baru. Selama ini, kata Kahfi PAN dan NasDem selalu menjalin kerja sama yang baik.
Olehnya Ashabul Kahfi menegaskan, kader PAN berkomitmen untuk berkolaborasi dengan NasDem dalam memenangkan Pilkada Bantaeng.
“Insya Allah kita bersama-sama NasDem, Nurkanita akan jadi 02 di Pilkada Bantaeng,” kata Ketua Komisi VIII DPR RI itu.
Diketahui, pada Pemilu 2024 lalu, NasDem berhasil meraih 5 kursi di DPRD Bantaeng dan PAN 4 kursi. Sementara untuk mengusung pasangan calon di Pilkada Bantaeng, cukup dengan 6 kursi. Artinya NasDem-PAN telah melampaui syarat 20 persen kursi.
Sementara itu, bakal calon Bupati Bantaeng, Fathul Fauzi Nurdin alias Uji menyatakan siap melawan petahana eks Bupati Bantaeng Ilham Syah Azikin. "Ditanya siap head to head? Insya Allah kami siap. Kondisi apapun kami selalu siap," tegasnya, Minggu (2/6/2024).
Anak mantan Gubernur Prof. Nurdin Abdullah itu memebeberkan saat ini sudah mengantongi sosok calon pendamping atau wakil. Menurutnya, sosok 02 adalah dari kalangan politisi. Sosok tersebut yakni Sahabuddin.
"Kalau wakil insya Allah, yang jelas politisi. Yang jelas asli orang Bantaeng dan politisi. Insya Allah, salah satu kader terbaik Bantaeng," jelasnya.
Sementara itu pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Pinrang Andi Irwan Hamid- Sudirman Bungi menerima rekomendasi dari Partai NasDem untuk maju bertarung di Pilkada Pinrang.
Wakil Ketua Bidang OKK DPD Partai NasDem Pinrang, Yuyun Budiman mengatakan bahwa, hasil rapat pleno DPD NasDem Pinrang memutuskan mengusung satu nama untuk calon bupati.
“Jadi dalam rapat pleno kami mengusung Kakak Ketua DPD NasDem Pinrang H Andi Irwan Hamid sebagai bakal calon bupati dari Partai NasDem dan Sudirman Bungi sebagai bakal calon wakil bupati,” kata Yuyun.
Diketahui, melalui tangan dingin Andi Irwan Hamid, partai NasDem sukses meraih kursi Ketua DPRD Kabupaten Pinrang dengan mengantongi sebanyak 11 kursi.
Hasil ini tentu membuat partai NasDem Pinrang bisa mengusung sendiri calon sendiri tanpa harus berkoalisi dengan partai politik (Parpol), karena syarat mengsusung minimal memiliki 7 kursi di DPRD Pinrang.
Adapun DPD Nasdem Pangkep telah melakukan rapat pleno pengusulan calon kepala daerah dan Pimpinan DPRD Kabupaten.
Hasilnya, NasDem resmi memutuskan Ketua DPD Muhammad Yusran Lalogau (MYL) sebagai calon bupati Pangkep dan Abdul Rahman Assegaf sebagai pendamping Yusran Lalogau di Pilkada Pangkep.
"MYL untuk cakada, pendampingnya Abdul Rahman Assegaf," kata Sekretaris Nasdem Pangkep, Abdul Kadir. (Suryadi/B)